Remote-Shift – Sama-sama ditayangkan di layar lebar atau platform nonton film, apa bedanya film pendek dengan film-film yang biasa kita saksikan di bioskop? Film biasanya memiliki alur yang lebih jelas dan durasi tayangnya hanya 20-40 menit. Format penceritaan dalam berbagai film pendek Indonesia sangat mengedepankan elemen ide cerita, tokoh, dan tema. Alur tidak bertele-tele dan langsung ke inti tema yang ingin diceritakan membuat peminat sinema tersebut sangat tinggi.

Karya sinematik ini biasanya menyajikan konflik yang jelas mulai dari perkenalan karakter maupun alurnya. Sementara itu, genre dalam film ini sangat beragam semua genre dapat dibuat sinema pendek. Meski jarang ditayangkan di bioskop karena kebanyakan film tersebut berupa kontes maupun proyek khusus.

Unsur Film Pendek Indonesia yang Harus Kamu Pahami

Tak hanya dalam film Indonesia saja, unsur-unsur ini harus digunakan dalam berbagai judul sinema pendek, inilah unsur-unsurnya:

Alur Cerita

Elemen pertama yang ada dalam sinema pendek adalah alur cerita, dibuat menggunakan alur naratif untuk menceritakan setiap karakter maupun setiap adegan. Alur ceritanya sangat sederhana sehingga mudah dipahami dalam durasi yang pendek.

Struktur Cerita

Elemen selanjutnya adalah struktur cerita, bagaimana sebuah karya sinema dapat ditayangkan secara tersusun mulai dari aturan visual serta audionya. Berbeda dengan film berdurasi panjang, sinema yang pendek langsung menyusun audio, adegan, visual, dan latar cerita secara lengkap. Makna yang ingin disampaikan kepada penonton langsung disusun secara lengkap.

Karakter

Setiap film pasti memiliki karakter, dalam film pendek biasanya tidak memiliki banyak karakter. Fokus cerita tidak terlalu fokus pada tokoh antagonis maupun protagonis. Setiap karakter menjelaskan tema cerita seperti dalam film berjudul Tilik yang menjelaskan film tersebut melalui karakter bu Tejo. Penonton langsung memahami inti dari cerita setelah mereka menyaksikan langsung isi filmnya.

Adegan

Dalam film pendek biasanya tidak menyajikan banyak adegan, dalam film payung merah adegannya sedikit hanya terjadi di dalam taksi. Hal yang sama juga dapat ditemukan ketika menyaksikan film Tilik adegannya lebih banyak di dalam mobil truk. Meski adegannya tidak terlalu banyak, namun cukup untuk menjelaskan cerita. Dalam setiap adegan sebetulnya sudah cukup untuk menjelaskan alur cerita.

Dialog

Bagaimana dialog dalam film? Dialognya sama saja dengan film berdurasi panjang hanya saja kalau dalam film pendek dialog setiap tokoh menjelaskan inti dari film dan tidak banyak memicu peningkatan konflik. Jika diperhatikan dalam film Payung Merah dialognya hanya sedikit, durasi dialog antar tokoh hanya 8 menit tapi sudah menceritakan isi film tersebut.

Konflik

Konflik dalam sinema durasi pendek cenderung singkat, mudah dipahami penonton, dapat memajukan alur cerita, konfliknya dapat menjelaskan seluruh alur film. Dalam berbagai judul film Indonesia salah satunya Tilik, konflik yang terjadi antara Bu Tejo dan Yu Ning. Itu pun terjadi karena Yu Ning tidak menyukai Bu Tejo yang selalu membicarakan keburukan orang lain.

 Daftar Film Pendek Indonesia dan Sinopsisnya

Berikut ini sejumlah film pendek Indonesia dengan aturan cerita yang sangat menarik dan bisa kamu saksikan di platform resmi:

Sinopsis Film Pendek Laut Bercerita

Diangkat dari novel berjudul sama, Laut Bercerita merupakan film pendek Indonesia terbaik dari segi tema cerita, latar, penokohan, maupun unsur lainnya. Film ini mengisahkan tentang sekelompok aktivis yang berjuang dalam peristiwa Mei 1998 di Indonesia. Setelah menyaksikan sinema tersebut terdapat sejumlah fakta yang terbuka.

Ditayangkan selama 40 menit, sinema tersebut diperankan aktor dan aktris ternama seperti Reza Rahadian, Dian Sastrowardoyo, Ayu Shita, dan masih banyak lagi. Meski hasil produksi tahun 2017, namun tayangan ini masih sangat seru untuk disaksikan kembali oleh penonton. Sudah ditonton lebih dari 7000x dan ditayangkan ulang lebih dari 300 kali secara offline dan online.

Tayangan pendek ini sangat digemari semua kalangan terutama mahasiswa karena menampilkan berbagai keunikan. Ada fakta unik yang diceritakan dalam film ini pertama mengenai fakta kekerasaan pada aktivis dalam peristiwa mei 1998.

Meski hanya berdurasi 40 menit, setiap tokoh berhasil memerankan perannya membuat penonton dapat merasakan atmosfer kejadian Mei 1998 yang terasa nyata. Ada beberapa hal yang sangat disorot oleh film Laut Bercerita terutama tentang penghilangan aktivis serta penyiksaan dengan latar waktu masa orde baru tahun 1998. Tema yang sangat sensitif untuk diangkat ke layar lebar namun berhasil dilakukan dan peminatnya pun tinggi.

Payung Merah

Film pendek yang berhasil mendapatkan penghargaan sebagai sinema durasi pendek terbaik di Asia adalah Payung Merah. Sebetulnya, Payung Merah termasuk ke dalam genre horor. Ceritanya pun sangat mudah dipahami, tentang seorang supir taksi yang sedang belajar menghargai orang lain. Suatu hari, dirinya mengantarkan wanita misterius. Durasi dalam film ini hanya 9 menit tapi berhasil menjadi sinema terbaik.

Terlihat sangat menegangkan tapi kaya akan makna, di sini Rio sebagai supir taksi tetap mengantarkan penumpangnya meski pun berlawanan arah. Setelah bertukar cerita sepanjang perjalanan, saat sampai ditujuan, si gadis misterius yang diantarkan supir taksi bersebut malah tiba-tiba menghilang. Selama 8 menit film ini tayang kita akan dibawa untuk mendengarkan pertukaran cerita antara supir taksi dan gadis payung merah misterius.

Hebatnya film ini tidak perlu banyak menceritakan konflik, pengenalan tokoh, hanya 3 orang karakter yang dapat kamu temui selama film berlangsung. Ditayangkan dengan ringan dan sederhana, tapi Payung Merah berhasil mendapatkan penghargaan sebagai sinema terbaik se-Asia.

Dulu Banci

Tidak bertele-tele, ringan, dan sangat menghibur film dulu banci mengisahkan tentang waria yang tak sengaja bertemu lagi dengan mantan tunangannya. Sinema ini sangat menarik karena shot serta tone pada film yang mendukung suasana dalam film.

Durasi tayang “Dulu Banci” hanya 15 menit, di dalam cerita ini terdapat makna yang sangat mendalam. Kami dapat melihat sudut pandang orang yang menjadi banci, ceritanya sangat ringan dan mudah diterima oleh masyarakat.

Sebelah

Jika ingin menyaksikan film lain kamu bisa mencoba nonton “Sebelah”. Genre pada film ini termasuk ke dalam Thriller tentang seorang pemuda yang sedang menyelidiki KDRT tetangganya. Film sederhana ini kaya akan makna. Umumnya, film selalu menceritakan hal-hal yang ringan sehingga mudah dipahami oleh penonton.

Demikianlah sejumlah film Indonesia yang dikenal memiliki alur cerita ringan, mudah diterima penonton, dan kaya akan makna. Kamu dapat menyaksikan sejumlah film tersebut di berbagai platform gratis seperti Youtube dan sebagainya. Sinema dengan durasi pendek lebih mudah dipahami penonton apalagi secara penokohan serta latar waktu pun sangat sederhana. Tema sosial lebih sering diangkat ke dalam film pendek dibandingkan dengan tema-tema yang berat.

Baca Juga : Ini Daftar Film Film Pendek Terbaik Live Streaming!