Remote-Shift – Di dalam industri film Thailand, genre horor bisa disebut menjadi salah satu genre atau tema film paling populer. Di tahun 2024 pun bahkan ada beberapa film horor dari Thailand yang sangat direkomendasikan untuk bisa kamu saksikan. Sehingga di sisi lain, rekomendasi dan referensi film Thailand dengan genre romansa serta persahabatan juga terbilang banyak. Selain nantinya kamu bisa bertemu dengan makhluk yang menakutkan dan juga menyeramkan, kamu juga akan disuguhkan dengan sajian tayangan yang penuh dengan drama.
Ada Apa Saja Film Horor Thailand Terbaru
Nah, jika saat ini kamu sedang mencari daftar rekomendasi film horor Thailand yang terbaru dan juga menyeramkan:
Death Whisperer 2
Setelah kematian dari Yam, ternyata tiga tahun lalu adiknya Yak masih terus melakukan perburuan pada roh hitam. Ia merasa masih dendam, karena roh jahat yang menjadi dalang dari adiknya yang telah meninggal. Sebenarnya Yak sendiri sudah diperingatkan dan disadarkan oleh keluarga agar tidak terus melakukan pencariannya pada roh hitam. Pihak keluarganya takut akan sebuah hal buruk terjadi, tapi Yak memiliki pemikiran yang sebaliknya.
Ia bahkan malah takut bila tidak sesegera mungkin menghancurkan roh hitam tersebut, karena roh hitam tersebut memang kembali hadir untuk mengambil orang yang disayanginya. Yak pun kemudian menemukan sebuah fakta, dimana roh hitam nyatanya dikendalikan oleh dukun dan ia adalah Puang. Puang tersebut melarikan diri, kemudian bersembunyi di hutan Dong Khomot. Yakni menjadi tempat serta lokasi pada makhluk gaib yang mistis dan tentu saja amat sangat berbahaya.
Berbeda dengan film sebelumnya, versi Death Whisperer 2 ini menampilkan sisi actionnya dan tentu saja menampilkan sisi horor yang tetap seru untuk disaksikan.
Kuman Thong
Di dalam filmnya ada karakter Clara, ia adalah seorang ibu yang masih terus meratapi tentang bagaimana kematian dari putranya. Ia mengambil sebuah keputusan untuk membawa abu sang anak kemana pun ia berjalan dan pergi.
Hal tersebut terus dilakukannya kemana pun, termasuk ketika ia akan mengunjungi sang ibu dari tunangannya. Clara sendiri ternyata sangat terobsesi untuk dapat menghidupkan kembali sang anak yang sudah tiada. Bahkan ia pun bersedia untuk melangsungkan sebuah ritual, dan hal tersebut ada di Thailand.
DI sana ia bertemu dengan seorang wanita yang memberikannya saran untuk datang ke sebuah kuil terpencil. Menjadi tempat berlangsungnya ritual magis dan mistis, serta menjadi lokasi untuk membangkitkan jiwa dari seorang anak sudah sudah tiada.
Tanpa ragu, Clara pun mengikuti setiap langkah pada gelaran ritual yang dilangsungkan. Dan hal tersebut pun dilakukan Clara tanpa tahu tentang bagaimana folklore di Thailand. Setelah ritualnya dilangsungkan dan selesai, Clara pun pergi pulang dan membawa buah tangan. Nampak seperti barang atau objek yang mirip dengan mayat bayi dan keadaannya sudah mengering. Ibu dari tunangannya pun memberikan peringatan, bahwa benda tersebut merupakan Kuman Thong.
Sebagai artefak mistis dan menjadi salah satu budaya di negara Thailand. Hal tersebut juga dipercaya sebagai objek atau barang yang akan membawa nasib malang. Tapi ternyata Clara masih mengabaikan hal tersebut, malah meyakini bahwa benda tersebut menjadi satu-satunya alternatif dan cara untuk bisa menghidupkan kembali sang putra yang telah meninggal. Dan dari kejadian tersebut ketegangan dalam film Kuman Thong dimulai, dan tentu saja banyak hal ngeri mulai masuk pada kehidupan mereka.
The Cursed Land
Film The Cursed Land menggunakan latar hutan hujan yang berada tepat di wilayah Semenanjung Malaya. Film horor Thailand The Cursed Land menampilkan tayangan yang sangat kelam disebuah hutan, hutan tersebut adalah Hutan Baha-Hala yang ada di Narathiwat dan tepatnya dibagian selatan berbatasan langsung dengan negara Malaysia.
Di dalam film The Cursed Land terdapat karakter Mit, ia adalah tokoh dan karakter yang telah berusia 40 tahun dan sudah menjadi duda. Ia hidup dan ditinggal oleh istrinya, hal tersebut pun terjadi karena kelalaiannya.
Kejadian tersebut pun pada akhirnya membuat dirinya sendiri merasa bersalah, dan diikuti juga dengan rasa sakit kepala sangat misterius. Ia bersama dengan anaknya, May. Yang merupakan seorang mahasiswa arsitektur, pindah pada sebuah rumah dua lantai. Kepindahannya tersebut dilakukan ke daerah Nong Chok, yang mana daerah tersebut ternyata diduduki oleh masyarakat dengan mayoritas agama islam.
Sejak kepindahannya ke rumah tersebut, Mit terasa ada hal yang aneh dan ia pun tidak begitu percaya kepada warga sekitar. Warga sekitar ternyata mengatakan bahwa Mit sangat diperbolehkan untuk melakukan renovasi rumah, namun tidak bisa dipindahkan atau bahkan membuang barang yang ada di dalamnya. Warga penduduk di sana pun tak jarang selalu mengawasi tempat tinggalnya, dan salah satu yang melakukan hal tersebut adalah Heem seram.
Mit pun menyingkirkan jimat yang ada di rumah tersebut, sebab ia pribadi tidak percaya pada hal-hal yang bentuknya spiritual. Ia pun bahkan mengabaikan tentang bagaimana pernyataan penduduk, mengenai peringatan tentang jangan membuang barang yang ada di dalam rumah.
Faktanya, hal tersebut memberikan Mit banyak ancaman teror dan tentu saja hal tersebut menjadi kejadian yang membongkar sebuah rahasia. Rahasia tentang tanah serta bangunan yang mereka duduki di masa itu. Tidak hanya itu saja, The Cursed Land sendiri ternyata menjadi salah satu film Thailand yang mengisahkan cerita islam kedua setelah film The Djin Curse yang rilisnya terjadi di tahun 2024.
Operation Unhead
Terakhir ada Operation Unhead yang mengisahkan tentang bagaimana perjuangan dari tentara di Thailand. Hal tersebut berlangsung ketika masa invasi Jepang atas Perang Dunia II. Latar belakang dari film Operation Unhead ini di tahun 1941 dan terjadi tepat di Provinsi Chumphon.
Ada sosok tentara, ia adalah Mek. Memiliki pangkat kopral dan ia sangat cinta dan senang dengan pekerjaannya, bahkan ia pun siap sedia untuk mengorbankan diri demi keberlangsungan dan keselamatan bangsanya. Mek pun ternyata memiliki saudara laki-laki, dan ia adalah Mok yang ternyata lebih tua dari dirinya. Tapi Mok memiliki karakter cukup sinis, berbeda jauh dengan Mek. Mok sendiri sering kali membuat onar dan membuat masalah sejak masa kecilnya.
Selang cerita berlangsung, ternyata suatu hari pasukan Jepang datang dan langsung merapat menggunakan kapan. Pertempuran berlangsung dan Jepang menjatuhkan sebuah peti dari kapan dan keluar seseorang dengan perilaku mirip zombie. Orang dan sosok tersebut ternyata menjadi bahan percobaan untuk menguji senjata biologis pada penduduk yang ada di sana. Orang tersebut bahkan sudah terinfeksi virus, membuatnya bisa beringan dan bahkan menggigit.
Nah itulah beberapa daftar rekomendasi film horor Thailand yang sangat seru dan rilisnya belum lama dilakukan. Selamat menonton!
Baca Juga : Film-Film Horor Remake Yang Seharusnya Bisa Lebih Luar Biasa