Remote-Shift – Keseruan yang dihadirkan oleh setiap film komedi seolah tidak pernah ada habisnya. Film comedy mampu membuat penonton tertawa, terhibur, serta mengundang imajinasi. Dibandingkan dengan beberapa genre film lain, film bertajuk komedi memang sangat cocok ditonton di berbagai suasana, baik sendiri ataupun dengan orang lain.
Memang, setiap film yang bertema komedi mempunyai daya tarik, keunikan, serta ciri khas masing-masing sehingga membuatnya memiliki penggemar tersendiri. Bahkan, ada pula beberapa film comedy yang mempunyai rating tinggi karena mampu mengangkat cerita penuh dengan humor, latar belakang budaya, hingga peran yang menjiwai dari para aktor dan artisnya.
Tak hanya mampu mengundang gelak tawa, beberapa film comedy terbaik bahkan juga mampu memberi pandangan baru mengenai kehidupan serta masyarakat yang ada di berbagai negara. Hal itu pula yang memberikan pengalaman tersendiri bagi para penonton yang menyaksikan film comedy, terutama karena bisa menonton film yang tidak terlalu mainstream seperti kebanyakan genre lain.
Inilah Deretan Film Comedy Seru dengan Rating Tertinggi yang Wajib Ditonton
Sebagian besar penggemar film pastinya sudah sering menonton film-film berbagai tema, tidak terkecuali untuk film yang bertema komedi di mana sudah sejak lama menjadi tontonan wajib bagi beberapa orang. Film comedy bahkan sangat cocok ditonton saat hati merasa sedih karena akan mendapat hiburan yang menarik.
Indonesia sendiri sebetulnya jadi salah satu negara yang memproduksi banyak film komedi selain Hollywood ataupun Bollywood. Sementara itu, adapun beberapa deretan film comedy seru dengan rating tertinggi yang wajib anda tonton diantaranya seperti berikut:
Barfi! (2012)
Dengan rating 8.1/10, Barfi menjadi salah satu film comedy terbaik dan seru yang banyak digandrungi para penggemar film. Film ini sendiri berkisah tentang Barfi yang diperankan oleh Rambir Kapoor yang merupakan seorang pria bisu dan tuli yang tinggal di Darjeeling. Walaupun hidup dengan keterbatasannya, ia sanggup menjalani hidup dengan penuh semangat serta bahagia.
Suatu ketika, ia jatuh cinta kepada Shruti (Ileana D’Cruz) seorang wanita cantik yang terjebak di dalam pernikahan yang tak membahagiakannya. Tetapi, karena mendapat tekanan dari keluarganya, ia tak bisa hidup bersama Barfi.
Di saat yang bersamaan, Barfi kembali bertemu dengan Jhilmil (Priyanka Chopra) yang merupakan seorang teman di masa kecilnya di mana ia menderita autism. Jhilmil lantas menghilang dari rumahnya, kemudian Barfi memutuskan untuk kembali membantunya. Meskipun kisahnya cukup menyentuh, tetapi film komedi Bollywood ini banyak menampilkan aksi konyol nan kocak yang membuatnya semakin seru.
How to Make Millions Before Grandma Dies (2024)
Film ini bercerita tentang M (Billkin) yang merupakan seorang pria di mana ia memutuskan meninggalkan pekerjaan demi merawat neneknya bernama Amah (Usha Seamkhum) karena menderita kanker.
Akan tetapi, niat M bukan karena rasa kasih sayang, tetapi ia justru menginginkan harta warisan yang bernilai jutaan dollar. M mesti menghadapi begitu banyak rintangan guna memenangkan hati Amah yang penuh tuntutan dan juga sangat keras kepala. Di samping itu, M juga mesti bersaing dengan sejumlah anggota keluarga lainnya di mana juga mengincar warisan Amah. Perjuangan M untuk jadi cucu kesayangan Amah penuh dengan beragam ambisi dan strategi.
Once Upon a Time in Hollywood (2019)
Film komedi yang satu ini memperoleh rating yang cukup tinggi karena banyak disukai dan banyak ditonton. Ia merasa tersisihkan oleh industri film lantaran berubah dengan begitu cepatnya di Hollywood. Di lain sisi, ada Cliff Booth (Brad Pitt) yang merupakan teman sekaligus stuntman bagi Rick yang senantiasa setia mendukung Rick.
Mereka berdua berupaya untuk mampu beradaptasi mengikuti alur perubahan dunia perfilman dengan harus menghadapi sejumlah tantangan. Kemudian, Rick melakukan berbagai cara guna memperoleh kembali popularitasnya, sedangkan Cliff senantiasa berada di sisi Rick.
Agak Laen (2024)
Selanjutnya ada film komedi yang berasal dari Indonesia yakni Agak Laen yang dirilis tahun 2024. Film ini bahkan benar-benar mampu menyajikan cerita penuh kocak, terlebih karena diperankan oleh sebagian besar para komika terkenal yang membuatnya memperoleh rating tinggi.
Adapun film ini menceritakan tentang empat orang sahabat yang diantaranya adalah Jegel, Oki, Boris, dan Bene yang mengelola rumah berhantu yang berlokasi di pasar malam. Walau usaha mereka sepi pengunjung, tetapi mereka tetap berupaya keras membuatnya jadi lebih menakutkan. Namun, setiap upaya yang dilakukan oleh keempatnya tersebut justru menimbulkan hal-hal yang absurd dan nyeleneh sehingga membuat ceritanya semakin kocak dan bikin tertawa.
The Nice Guys (2016)
The Nice Guys merupakan film comedy tahun 2016 yang memiliki rating tinggi berikutnya. Film ini berkisah tentang seorang detektif swasta bernama Holland March (Ryan Gosling) serta seorang penagih hutang yang bernama Jackson Healy (Russell Crowe) yang bekerja sama guna menyelidiki kehilangan seorang gadis remaja tahun 1970an di Los Angeles.
Dari hasil penyelidikan mereka pun mengungkap konspirasi yang besar di mana melibatkan beberapa tokoh penting serta kekuasaan. Film ini mampu membawa penonton pada petualangan yang sangat seru dan penuh dengan kejutan sehingga mampu mengundang tawa dengan adanya interaksi di antara dua karakter utama di mana berbeda kepribadian yang semakin menambah hiburan sepanjang ceritanya tersebut.
Rab Ne Bana Di Jodi (2008)
Rab Ne Bana Di Jodi merupakan film komedi India tahun 2008 yang mendapat rating tinggi karena sangat seru di mana film ini menceritakan kisah Surinder yang merupakan seorang pria biasa di mana ia jatuh cinta pada Taani. Tani sendiri merupakan seorang wanita yang belum lama mengalami kehilangan besar.
Guna memenangkan hatinya tersebut, Surinder mengubah penampilannya jadi pria yang tampil penuh dengan gaya serta percaya diri. Dia pun turut berpartisipasi dalam kontes tari dengan Taani tanpa mengungkap identitas aslinya.
Midnight Runners (2017)
Adapun film komedi seru terbaik lain dengan rating tertinggi adalah Midnight Runners (2017) yang berasal dari Korea Selatan. Film ini dibintangi oleh Park Seo-joon dan Kang Ha-Neul yang merupakan 2 kadet polisi yang tengah dalam masa pelatihan.
Suatu ketika, mereka berdua menyaksikan peristiwa penculikan serta memutuskan melakukan penyelidikan tanpa bantuan ataupun peralatan yang menunjang. Upayanya tersebut mesti menghadapi sejumlah rintangan yang menguji keberanian serta kemampuan mereka. Selain menunjukkan aksi yang heroic, film ini juga tak lepas dari kisah-kisah lucunya yang juga konyol dan penuh tawa.
Baca Juga : Film Comedy Korea Paling Kocak dan Bisa Ditonton Gratis