
Remote-Shift – Menonton merupakan salah satu aktivitas yang bisa dibilang sangat menyenangkan, bisa jadi karena memang hobi atau juga bisa jadi sebuah kegiatan yang bisa mengusir rasa bosan serta jenuh. Jika kamu sering dan sedang mencari tontonan komedi dari Jepang, maka sekarang menjadi kesempatan terbaik. Kamu akan diajak untuk menyimak beberapa judul film Jepang dengan genre komedi.
Daftar List 10 Pilihan Film Komedi Jepang yang Cocok untuk Mengisi Akhir Pekan Kamu
Ada genre komedi romantic, drama atau bahkan juga dipadukan dengan genre yang lainnya. Apalagi jika kamu sendiri suka dengan film yang dibuat dari beberapa negara, maka ulasan kali ini sangat cocok untuk disaksikan sampai selesai. Apa saja judulnya?
Orange
Film komedi Jepang pertama ada Orange yang rilis tahun 2015. Menjadi sebuah film yang menggunakan tema sekolah, digabungkan juga dengan tema fiksi ilmiah. Menjadikan suasana dari film Orange ini menjadi lebih menyenangkan dan juga sangat seru.
Ceritanya focus pada seorang gadis, ia adalah naho yang menerima surat dan juga menemukan bahwa surat tersebut berisi tentang masa depan yang penuh penyesalan untuk dirinya sendiri.
Bersamaan dengan kejadian tersebut, ada seorang siswa pindahan dari Tokyo dan ia adalah Kakeru. Perasaan takut yang timbul karena surat tersebut, perlahan membuat Naho bisa memanfaatkannya untuk membantu Kakeru serta teman-teman lain untuk bisa menghindari masa depan tersebut.
What a Wonderful Family
Selanjutnya ada What a Wonderful Family yang menjadi sebuah film komedi keluarga sangat menghangatkan. Film komedi What a Wonderful Family ini menceritakan tentang kehidupan sepasang suami istri, dan ia adalah Shuro juga Tomiko.
Keduanya sudah menikah selama 50 tahun, yang mengejutkan adalah saat Ketika Tomiko meminta cerai sebagai hadiah ulang tahun pernikahan mereka yang ke 50 tahun. Keinginan Tomiko pun tentu saja membuat keluarga besarnya terkejut. Kondisi keluarga yang sedang kacau tersebut diselipkan beberapa adegan juga aksi komedi yang pasti mengocok perut.
One Week Friends
Menjadi sebuah film komedi yang diadaptasi dari sebuah series manga dengan menggunakan judul yang sama. One Week Friends ini menceritakan tentang seorang gadis, ia adalah Kaori yang memiliki memori kebahagiaan dan selalu menghilang Ketika hari Senin.
Hal tersebut membuat Kaori menjadi kesepian dan membuatnya selalu menyendiri. Di samping hal tersebut, ada Yuuki yang menjadi siswa dan menaruh perhatian kepada Kaori. Yuuki pun berusaha untuk mendekatinya dan memiliki harapan kepada Kaori agar bisa mengingatnya sebagai seorang sahabat.
Key of Life
Film komedi Key of Life berhasil disutradarai oleh Kenji Uchiha, mengisahkan tentang seorang actor yang Bernama Sakurai dan ia memiliki mimpi cukup tinggi. Tapi cukup disayangkan, karena ia mendapatkan masalah dalam hidupnya, dan membuat dirinya ingin bunuh diri.
Saat Ketika akan melakukan rencananya tersebut, Sakurai bertemu dengan Kondo. Ia adalah laki-laki pingsan yang kehilangan ingatannya. Sakurai pun memiliki harapan untuk menggantikan posisi Kondo.
Key of Life sendiri menampilkan adegan sangat lucu, tapi juga penuh dengan makna. Kamu sendiri akan tertawa dan juga merasa haru berbarengan. Dengan synopsis tersebut, membuat Key of Life sangat cocok disaksikan Bersama dengan keluarga.
My Little Monster
Menjadi film komedi romantic Jepang dengan latar sekolah, dan menjadi film adaptasi dari series manga dengan judul yang sama persis.
Film My Little Monster rilis di tahun 2018, focus ceritanya tentang Shizuku yang hanya mementingkan tentang dirinya dan juga berusaha keras untuk menggapai posisi atas dan mendapatkan nilai tinggi.
Ada juga karakter Haru, ia adalah siswa nakal dan menjadi biang kerok yang suka berkelahi. Akibat dari emosinya yang tidak terkontrol, suatu hari Haru pun mendapatkan hukuman diskors. Hal tersebut diterimanya karena telah menyerang seorang pembully yang ada di sekolah.
Shizuku pun kemudian ditugaskan untuk dapat menyampaikan materi pelajaran kepada haru dan keduanya malah terlibat dalam hubungan yang terbilang aneh.
Wood Job
Film Wood Job ini ternyata berhasil menjadi Box Office, mengisahkan tentang Yuki Hirano yang sudah menyerah dengan ujian masuk perguruan tinggi yang ia lalui. Bahkan ia pun memutuskan untuk bermalas-malasan selama kurang lebih satu tahun. Tapi tentu saja rencana Yuki tersebut tidak berjalan lancar.
Our High School Host Club The Movie
Untuk pencinta manga, maka sudah pasti tidak asing dengan live action dari Ouran High School Host Club, dan film adaptasi manga tersebut ternyata sudah lebih focus pada kelanjutan dramanya.
Diceritakan langsung dalam film Our High School Host Club The Movie, mengisahkan tentang seorang perempuan dengan nama Haruhi. Ia dipaksa untuk menyamar sebagai seorang laki-laki, dan kemudian diminta untuk melunasi hutangnya dengan cara menjadi seorang anggota Club Ouran.
Dalam film Our High School Host Club The Movie, kamu juga akan dibuat tertawa-tawa dengan tingkah konyol dari masing-masing karakternya.
700 Days Battle: Us Vs The Police
Jika masih kurang dengan tujuh rekomendasi film komedi Jepang sebelumnya, maka bisa coba saksikan 700 Days Battle: Us Vs The Police. Menggunakan latar waktu di tahun 1979, dan film ini menceritakan tentang kelompok remaja yang sering membuat onar. Bahkan mereka pun berusaha untuk menjahili polisi.
Dipimpin langsung oleh Mamachiru, mereka melakukan hal tersebut sebagai wujud dari balas dendam. Karena polisi tersebut sudah menangkap temannya yang menggunakan skuter dengan kecepatan tinggi. Dan membuat temannya diskors dari sekolah.
Blue Spring Ride
Jika butuh film Jepang komedi romantic, maka Blue Spring Ride bisa jadi jawaban terbaik. Menjadi sebuah film yang memfokuskan tentang kisah dari seorang gadis dengan nama Futaba. Yang mana ia semasa SMPnya suka pada Kou Mabuchi yang memiliki karakter cukup berbeda dengan pria lainnya.
Keduanya pun mengalami sebuah perpisahan Ketika Mabuchi pindah di tahun akhir sekolahnya. Ketika duduk di bangku SMA, Futaba pun akhirnya bertemu Kembali dengan Mabuchi, tapi dengan sosok yang berbeda. Bahkan memiliki nama dengan kepribadian tidak sama.
Maiko Haaan!!!
Film komedi Jepang terakhir ada Maiko Haaan!!! Yang mengisahkan tentang Kimihiko, dia adalah seorang pekerja kantoran biasa. Tapi ia memiliki satu hal yang membuat dirinya merasa seperti orang gila.
Ia terobsesi dengan geisha atau maiko. Dan suatu hari, keinginannya tersebut hampir tercapai. Tepat Ketika ia dipindahkan ke Kyoto dan kemudian mencampakkan pacarnya. Tapi Ketika ia ingin bersenang-senang Bersama dengan geisha, ada seorang pemain baseball yang mabuk.
Hal tersebut membuat pemabuk tersebut menyerbu ke kamarnya, dan memicu sebuah api dendam. Bahkan hal tersebut membuat dirinya bersumpah akan menjadi pemain baseball, kemudian akan melakukan balas dendam pada atlet tersebut. Sementara untuk mantan pacarnya, ternyata ia bermimpi untuk ke Kyoto dan menjadi seorang geisha.
Baca Juga : Hiburan Dikala Penat, Nonton Film Comedy Rekomendasi Terbaru 2025!